Implan Gigi Sembuhkan Penglihatan Nenek

Sharron Kay Thorton (60) yang buta hampir sepuluh tahun kembali mendapatkan penglihatannya setelah menjalani pembedahan implan gigi di relung matanya. Sebuah gigi taring ditanamkan di lubang mata sebagai landasan untuk menahan lensa plastik kecil. ”Untuk pasien yang tubuhnya menolak transplantasi atau kornea artifisial, prosedur itu sangat membantu,” ujar dokter yang membedah Thorton, Victor Perez.

Tim dokter mengambil gigi taring Thorton dan tulang di sekitarnya. Gigi dihaluskan permukaannya, dibentuk dan dibor sebuah lubang kecil untuk tempat lensa optik silinder. Gigi dan lensa diimplan di bawah kulit pipi selama dua bulan supaya melekat dan kemudian baru diimplantasi ke ”soket” mata.

Setelah rangkaian operasi itu, tim dokter membuka perban mata Thorton dua minggu lalu. Sang nenek mampu membedakan obyek dan wajah beberapa jam kemudian. Setelah lima belas hari dia mampu membaca koran. ”Saya tidak sabar ingin melihat cucu-cucu untuk pertama kalinya. Terkadang kita tidak terlalu perhatian dengan penglihatan dan tidak menyadari bahwa itu bisa hilang kapan saja. Ini benar-benar keajaiban,” ujarnya.(AFP/INE)

sumber :

http://lifestyle.kompas.com/read/2009/09/18/09274214/Implan.Gigi.Kembalikan.Penglihatan.Nenek

Implan Gigi

Berapa Biaya Tanam Gigi atau Implan Gigi di Indonesia

Berapa Lama Pasang Implan Gigi dari Awal Sampai Selesai